Asoaro Gea Terpilih Secara Aklamasi Sebagai Ketua Umum Pada MUBES Ke 2 DPP ONUR

Dewan Pimpinan Pusat Orahua Nias Nusantara (DPP ONUR) mengadakan acara Musyawarah Besar ke-II  yang bertempat di Sultan Ballroom Hotel Mutiara Merdeka, Kota Pekanbaru pada Kamis (29/06/2023) karena kepengurusan periode 2019-2023 telah berakhir. Sehingga diadakan Musyawarah Besar guna memilih Ketua Umum yang baru periode 2023-2027.

Turut hadir dalam acara ini, Ketua Panitia Musyawarah Besar Alimasa Gea,S.Ag., M.Pd, Ketua Umum DPP ONUR Asoaro Gea,S.H., M.H, Tokoh Masyarakat Nias dalam hal ini diwakili oleh Anggota DPRD Provinsi Riau, Soniwati Wau, S.H, perwakilan Gubernur Riau dalam hal ini diwaklili oleh perwakilan dari Kesbangpol, Hendriadi dan Kepala Kanwil Kemenkumham Riau dalam hal ini diwakili oleh Kepala Bagian Program dan Hubungan Masyarakat Sabar Tarida Uli.



Acara diawali dengan sambutan sekaligus laporan ketua panitia oleh Alimasa Gea. Dalam sambutannya, Alimasa Gea mengemukakan tujuan diadakannya Musyawarah Besar ini yaitu yang pertama adalah laporan pertanggung jawaban, yang kedua menerima pertanggung-jawaban pengurus lama, yang ketiga pemilihan dan penetapan pengurus baru, yang keempat program organisasi dan yang kelima kelanjutan pembangunan gedung.

Gubernur Riau dalam hal ini diwaklili oleh perwakilan dari Kesbangpol, Hendriadi membuka secara resmi Musyawarah Besar ke-II Dewan Pimpinan Pusat Orahua Nias Nusantara (DPP ONUR) tahun 2023.

“Kita perlu menyampaikan kepada masyarakat untuk tetap selalu menjaga keharmonisan nya, keharmonisan ditengah-tengah masyarakat, mari kita jaga kondusivitas. Pengurus organisasi hendaknya menjaga kekompakan dan komunikasi. Sekali lagi selamat dan sukses atas Mubes ke-II ONUR” ujar Hendriadi.

Selanjutnya sambutan dari Tokoh Masyarakat Nias dalam hal ini diwakili oleh Anggota DPRD Provinsi Riau, Soniwati Wau. “Tentu kita cukup bersyukur, kami menyambut baik mubes ini. Saya mendukung dengan baik musyawarah hari ini, apapun program-programnya kami akan selalu hadir untuk mendukung, selamat bermubes, semoga terpilih pemimpin yang terbaik. Semoga mubes kita ini berjalan dengan baik” ujar Soniwati.

 
Setelah Laporan pertanggungjawaban Pengurus DPP ONUR Periode 2019-2023 diterima oleh peserta MUBES, maka tiba pada pemilihan Pengurus  Dewan Pimpinan Pusat Orahua Nias Nusantara (DPP ONUR) yang baru. Dari hasil pemilihan, Asoaro Gea, S.H., M.H kembali terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Umum. Sementara Sekretaris Jenderal dan Bendahara Umum DPP ONUR diberikan hak prerogatif bagi ketua umum terpilih oleh peserta MUBES.

Terpilihnya Asoaro Gea,S.H., M.H secara aklamasi merupakan suara bulat dari Pengurus DPP ONUR, Pengurus DPD dan DPC Kota Pekanbaru, Pengurus DPD dan DPC Kota Dumai, Pengurus DPD dan DPC Kabupaten Kampar (Kampar I dan Kampar II), Pengurus DPD dan DPC Kota Rokan Hulu, Pengurus DPD dan DPC Kota Indragiri Hulu, Pengurus DPD Kabupaten Siak, Pengurus DPD dan DPC Kabupaten Pelalawan, Pengurus DPD dan DPC Kabupaten Kuantan Singingi.



Adapun Pimpinan Sidang Musyawarah Ke II DPP ONUR adalah Alimasa Gea,S.Ag., M.Pd sebagai Ketua Pimpinan Sidang, Ferlianus Gulo, S.Kom., S.H sebagai Sekretaris Pimpinan Sidang, Adrianus Telaumbanua, S.P sebagai Anggota Pimpinan Sidang, Fariawosa Zega sebagai Anggota Pimpinan Sidang dan Aperieli Zega sebagai Anggota Pimpinan Sidang.

Setelah ditetapkan sebagai Ketua Umum  Dewan Pimpinan Pusat Orahua Nias Nusantara (DPP ONUR) periode 2023-2027, Asoaro Gea,S.H., M.H menyampaikan kata sambutan “Terimakasih kepada undangan kami, salam dan hormat atas kehadiran nya. Selamat datang di mubes ONUR yang kedua, semoga mubes hari ini lancar dan aman. Terimakasih atas kehadiran undangan kami”

“Kami mengajak seluruh peserta mubes untuk mensukseskan acara ini, sehingga dapat terlaksana dengan baik. Semoga dalam pelaksanaan mubes ini berjalan dengan lancar dan sukses. Semoga pemimpin Onur kedepan tetap semangat dan penuh harapan.” Sambung Asoaro Gea.

Usai Pemilihan Ketua Umum yang baru, Musyawarah Besar telah membentuk komisi-komisi yaitu :

Komisi A membahas tentang Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga yang dalam hal ini dipimpin oleh Fariawosa Zega sebagai Ketua Komisi, Ferlianus Gulo, S.Kom., S.H sebagai Sekretaris Komisi dan utusan dari masing-masing DPD dan DPC sebagai anggota Komisi.

Komisi B membahas tentang Pengembangan Organisasi yang dalam hal ini dipimpin oleh Menieli Harefa sebagai Ketua Komisi, Toronaso Zebua sebagai Sekretaris Komisi dan utusan dari masing-masing DPD dan DPC sebagai anggota Komisi.

Komisi C membahas tentang tindaklanjut Pembangunan Gedung Nias Nusantara yang dalam hal ini dipimpin oleh Alimasa Gea, S.Ag., M.Pd sebagai Ketua Komisi, Adrianus Telaumbanua, S.P sebagai Sekretaris Komisi dan utusan dari masing-masing DPD dan DPC sebagai anggota Komisi.



Masing-masing komisi memaparkan hasil dan usul yang telah dibahas, dan kemudian dibawa dalam forum untuk musyawarah mufakat guna menghasilkan suatu ketetapan.

Dari hasil musyawarah mufakat tersebut melalui rapat paripurna telah disepakati tentang Perubahan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga, Pengembangan Organisasi dan tindaklanjut Pembangunan Gedung Nias Nusantara.


SLOGAN ONUR